museum angkut kota batu

Museum tentunya selalu identik dengan hal – hal yang berhubungan dengan sejarah masa lampau.

Rata – rata museum di Indonesia berisi tentang perjuangan para pahlawan melawan penjajah demi kemerdekaan Indonesia.

Namun berbeda dengan Museum Angkut yang ada di kota Batu Malang ini. Yang berisi tentang perkembangan alat transportasi dari masa ke masa yang ada di Indonesia maupun di dunia.

Ada banyak hal menarik yang bisa anda temukan di Museum Transportasi pertama di Asia ini!

Mari kita ulas satu persatu!

 

Jam buka Museum Angkut kota Batu

 

Museum Angkut ini terletak di Jl. Terusan Sultan Agung No.2, Ngaglik, Kec. Batu, Kota Batu, Jawa Timur.

Lokasi Museum Angkut ini sangat mudah dijangkau oleh semua kendaraan seperti bus, mobil, elf, sepeda motor, maupun angkot.

Museum Angkut ini buka setiap hari mulai pukul 12.00 WIB hingga 20.00 WIB.

 

Tiket Masuk Museum Angkut kota Batu 

 

Harga tiket masuk Museum Angkut ini adalah Rp. 100.000 per orangnya.

Dan untuk anda yang ingin membawa kamera selain kamera handphone, anda akan dikenakan tambahan Rp. 30.000 untuk tiap kamera.

 

Koleksi Museum Angkut kota Batu

 

Museum angkut ini adalah tempat wisata yang bertema Transportasi satu-satunya di Asia Tenggara.

Ada banyak jenis koleksi alat Transportasi yang dipamerkan di dalamnya, seperti Mobil, sepeda motor, bahkan helikopter.

Alat transportasi tersebut berasal dari banyak negara.

Ada juga salah satu mobil antik yang bernilai historis didalamnya, karena pernah digunakan oleh ratu Elizabeth.

Mobil tersebut bertipe Land Rover yang pernah digunakan oleh Ratu Elizabeth saat parade di Australia.

Pastikan saat berkunjung ke museum angkut ini kamu berfoto sebanyak-banyaknya ya, karena ada banyak banget spot foto yang pastinya Instagramable.

Ada juga beberapa zona yang menarik disini, yang pastinya bisa membuat kamu berasa seperti sedang di luar negeri.

Diantaranya Zona Hollywood, Zona Jepang, Zona Eropa, Istana Buckingham, Zona Las Vegas, dan yang terakhir Zona Gangster Town dan Broadway street. Selain Zona luar negeri, ada juga zona yang asli Indonesia lho, yaitu Zona Sunda Kelapa dan Batavia, kamu akan diajak untuk kembali ke masa-masa yang lampau saat melewati zona ini.

 

Pasar Apung Museum Angkut kota Batu

 

pasar apung batu malang

Selesai berkeliling museum angkut, kamu bisa mampir ke Pasar Apung Nusantara yang letaknya tepat dibelakang museum angkut ini.

Disana kamu bisa membeli makanan maupun souvenir untuk oleh-oleh.

Konsultasikan liburan anda di kota Batu Malang bersama team wisatabromo.id !